Tanggal 3 Mei 2014
Tadi pagi, kira-kira pukul 10.15 menit aku berangkat ke RUSUNAWA kantor UPT P2KK mengendarai sepeda ontelku. Di perjalanan aku menyanyi lagu Kereta Malam, Imelda.
Sedang asyik menyanyi ria di jalan sambil melihat pemandangan sawah hijau hitam dan rumah-rumah yang berjejer rapi membuat perjalananku terasa menyenangkan. Karena keasyikan menyanyi, tiba-tiba kulihat kucing kecil yang menyebrang di tengah jalan, parahnya lagi dia berhenti lagi. Sontak saja aku langsung teriak "Astaghfirullah, astaghfirullah". Di samping kiriku sudah ada sepeda motor yang menyalip, entah karena dia tidak melihat Kucing yang menyebrang itu, jadinya dia langsung mengerem mendadak dan hampir jatuh, saat itu mulutku langsung berteriak lagi "Astaghfirullah, astaghfirullah". Dan Alhamdulillah si kucing yang menyebrang itu tidak jadi tertabrak,
Ditulis oleh MuFe El-Bageloka
Pesan moralnya, kapan-kapan kalau mau nyebrang jalan tolah-toleh dong.
NB: Penulis bercita-cita ingin menjadi Prof. Dr. M. Feri Firmansyah M. PdI & King of Novelis (Sastrawan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mari kita membaca dengan hati plus mata